Rima Melati Digugat Mantan Karyawannya

Kapanlagi.com - Pasangan artis Rima Melati dan Frans Tumbuan tengah menghadapi masalah. Keduanya digugat keluarga mantan karyawannya. Rizky Anjalista alias Kiki menuntut hak-hak yang seharusnya diterima almarhumah ibunya selama bekerja di restoran milik Rima-Frans. Pasalnya, meski sudah bekerja sejak 1983 hingga 2003, ibunya tak diberi pesangon. "Gaji Desember [bulan terakhir sebelum meninggal] ibu saya juga belum dibayar," ujar Kiki.

Menurut Kiki, selama ini pihaknya sudah berusaha membicarakan persoalan ini dengan pihak manajemen restoran itu. Tapi, mereka hanya bisa memberi pesangon di bawah ketentuan ketenagakerjaan, yakni sekitar Rp 9 juta. Padahal, jika dilihat sesuai dengan ketentuan mengenai lama masa kerja, ibunya ditaksir mendapat pesangon sekitar Rp 20 juta.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(*/dar)

Rekomendasi
Trending