Rumah Muhammad Fadlan Kemalingan, Pelaku Kirim Surat Minta Maaf
Diterbitkan:
Muhammad Fadlan © KapanLagi/Bayu Herdianto
Kapanlagi.com - Sebuah kejadian kurang mengenakkan belum lama ini dialami oleh presenter Muhammad Fadlan. Rumah dari suami Lyra Virna itu baru saja dimasuki oleh perampok. Beberapa barang berharga miliknya pun raib.
Kabar itu diceritakan sendiri oleh Fadlan melalui sebuah postingan di akun Instagram-nya. Menurutnya, pada saat kejadian rumah sedang dijaga oleh satu orang ART saja, sehingga sang pelaku bisa menerobos masuk dengan mudah.
"Kronologi kejadian: Siang ini tiba-tiba ada laki-laki datang ke rumah (pakai helm dan masker tidak dilepas) memaksa ART buat buka pintu dengan modus katanya dia asisten Pak Fadlan yang mau ambil jam tangan yang mau direparasi. Saat itu di rumah hanya ada ART. Tau-tau masuk menerobos kamar dan mengambil beberapa jam tangan di atas laci," tulis Fadlan pada postingannya.
Advertisement
1. Muhammad Fadlan Cari Tahu Identitas Sang Pelaku
Sejak awal, gerak-gerik sang pelaku sudah membuat security curiga. Karenanya, sang security pun sempat mengabadikan gambar dan video dari nomor motor kendaraan sang pelaku. Pencarian pun jadi lebih mudah.
"Atas perampokan ini Alhamdulillah security kompleks sempat foto plat motor pelaku dan sudah dicek nomor polisi dan sudah dapat data nama serta alamatnya," tuntasnya.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Sang Pelaku Kirim Surat Minta Maaf
Mendapati informasinya terkuak, sang pelaku lantas mengaku salah. Entah bagaimana ceritanya, sang pelaku mengirimkan sebuah surat yang bertuliskan permintaan maaf pada Fadlan sembari mengembalikan semua barang hasil curiannya.
"Untuk kali ini Insya Allah dimaafkan. Tapi inget tidak ada lagi lain kali ya! Saya juga mau mengingatkan kepada saudara kalau bukan cuma SAUDARA yang tau nama dan alamat rumah saya, TETAPI Saya juga tau nama dan alamat rumah SAUDARA," pungkas Fadlan.
Berita Muhammad Fadlan Lainnya..
Kondotel di Batu Tak Juga Dibangun, Artis Fadlan Dilaporkan Para Pembeli
Istri Ustaz Maulana Meninggal, Sederet Artis Belasungkawa Berikan Doa dan Ucapan Haru
Dibilang Artis Nggak Laku, Fadlan Ingatkan Lasty Atas Statusnya Sebagai Tahanan Kota
Makin Dekati Sidang Putusan, Lyra Virna Panjatkan Doa Setiap Malam
Nggak Syuting Demi Dampingi Kasus Hukum Istri, Fadlan Dibilang Artis Nggak Laku
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/gtr)
Guntur Merdekawan
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
