Ungkap Hubungan dengan Sule Sudah Membaik dan Tengah Hamil, Nathalie Holscher: Hadiah Bulan Puasa
Nathalie Holscher © instagram/nathalieholscher
Kapanlagi.com - Belakangan ini rumah tangga Sule dan Nathalie Holscher masih menjadi sorotan publik. Seperti diketahui, Nathalie Holscher memilih pergi dari rumah Sule kala pertengkaran mereka memanas.
Tak lama kemudian, Nathalie Holscher mengumumkan bahwa ternyata tengah hamil. Usia kandungannya kini sudah masuk 5 minggu dan ia periksa kehamilan tanpa ditemani sang suami.
Advertisement
1. Hadiah Puasa
Nathalie Holscher bersyukur bahwa kandungannya saat ini sehat. Ia pun meminta doa agar selalu diberi kesehatan. "Alhamdulillah sehat-sehat, doain ya. Semuanya ya," ujar Nathalie Holscher di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (27/4).
Nathalie Holscher mengatakan bahwa kehamilannya ini adalah hadiah di bulan puasa. Anak-anak Sule pun juga turut senang dengan kehamilan Nathalie Holscher.
"Senang. Alhamdulillah semuanya senang, hadiah bulan puasa, anak-anak juga senang," ungkap Nathalie Holscher.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Hubungan dengan Sule Sudah Membaik
Meski sempat bersitegang dengan Sule, Ia mengatakan bahwa kini hubungannya sudah baik-baik saja. Nathalie Holscher pun sudah pulang ke rumah Sule.
"Sudah pulang, sudah baik-baik semuanya. Makasih ya," tutupnya.
Yang Ini Nggak Kalah Hot !!!
Sempat Berseteru, Nathalie Holscher Ungkap Sudah Pulang ke Rumah Sule: Sudah Baik-Baik Semuanya
Masih Belum Pulang Ke Rumah, Sule Sebut Tidak Kebencian dari Anak-anaknya Pada Nathalie Holscher
Masalah Rumah Tangganya dengan Nathalie Holscher Mereda, Sule Akhirnya Minta Maaf
Meski Sudah Baikan, Sule Sebut Nathalie Holscher Belum Pulang ke Rumah
Bantah Masalah Rumah Tangganya dengan Nathalie Holscher Cuma Settingan, Sule: Sangat Keji Ya
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/phi)
Advertisement
