12 Anime Movie Underrated yang Wajib Masuk Watchlist-mu, Dijamin Nggak Mengecewakan!

Penulis: Rosyda Rachmania

Diterbitkan:

12 Anime Movie Underrated yang Wajib Masuk Watchlist-mu, Dijamin Nggak Mengecewakan!
Daftar anime underrated terbaik (Credit: Istimewa)

Kapanlagi.com - Siapa di sini yang suka banget nonton film anime tapi kadang ngerasa kok film-film keren ini kurang dapat sorotan, ya? Nah, kamu datang ke tempat yang tepat! Industri anime itu luas banget, dan di antara judul-judul raksasa yang selalu jadi perbincangan, ada banyak banget permata tersembunyi yang kualitasnya nggak kalah juara.

Film-film ini mungkin nggak sepopuler Studio Ghibli atau Makoto Shinkai, tapi dijamin bakal bikin kamu terpukau dan nyesel kenapa baru tahu sekarang! Yuk, siap-siap catat, karena ini dia 12 Anime Movie Underrated yang Wajib Masuk Watchlist-mu, Dijamin Nggak Mengecewakan!

12. In This Corner of the World (2016)

Poster anime In This Corner of the World (Credit: Rock'n Roll Mountain Studio)

Film ini bercerita tentang Suzu Urano, seorang wanita muda yang berjuang menyesuaikan diri dengan kehidupan baru setelah pindah dari Hiroshima. Kisahnya menggambarkan dampak Perang Dunia II pada kehidupan sehari-hari.

Gimana, sudah siap nambahin daftar tontonanmu? Jangan sampai kelewatan permata-permata tersembunyi ini, ya! Selamat menonton!

11. Summer Wars (2009)

Film ini mengisahkan Kenji Koiso, seorang jenius matematika yang terjebak dalam dunia virtual. Saat kecerdasan buatan jahat mengancam, ia dan keluarga harus bersatu untuk menyelamatkan dunia.

10. Giovanni's Island (2014)

Poster anime Giovanni's Island (Credit: Rock'n Roll Mountain Studio)

Kisah ini mengikuti dua bersaudara yang tinggal di pulau Shikotan setelah Perang Dunia II. Mereka menjalin persahabatan dengan seorang gadis Rusia meski ada perbedaan budaya.

9. Mind Game (2004)

Disutradarai oleh Masaaki Yuasa, film ini mengikuti perjalanan Nishi, seorang pemuda yang mengalami petualangan surealis setelah pertemuan dengan mafia Jepang. Gaya animasinya yang eksperimental bikin film ini unik!

8. Patema Inverted (2013)

Poster anime Patema Inverted (Credit: Rock'n Roll Mountain Studio)

Film ini bercerita tentang dunia dengan dua gravitasi. Patema, gadis dari masyarakat bawah tanah, jatuh ke dunia permukaan dan bertemu dengan Age, seorang remaja yang gravitasinya normal.

7. Redline (2009)

Siap-siap untuk balapan paling gila! Redline adalah film balap fiksi ilmiah yang memukau secara visual, di mana JP, seorang pembalap, ikut serta dalam balapan paling berbahaya di galaksi.

6. Tokyo Godfathers (2003)

Poster anime Tokyo Godfathers (Credit: Rock'n Roll Mountain Studio)

Pada Malam Natal, tiga tunawisma menemukan bayi yang ditinggalkan saat mencari hadiah. Mereka berusaha mencari orang tua bayi tersebut, menghadapi berbagai rintangan di Tokyo yang bersalju.

5. A Letter to Momo (2011)

Setelah kematian ayahnya, Momo Miyaura pindah ke pulau kecil dan menemukan surat yang belum selesai dari ayahnya. Di sana, ia bertemu dengan tiga yokai yang membantunya mengatasi kehilangan.

4. Millennium Actress (2001)

Poster anime Millennium Actress (Credit: Rock'n Roll Mountain Studio)

Disutradarai oleh Satoshi Kon, film ini mengikuti pembuat film dokumenter yang mewawancarai mantan bintang, Chiyoko Fujiwara. Saat ia menceritakan kisah hidupnya, batas antara kenyataan dan film mulai kabur.

3. Colorful (2010)

Film ini bercerita tentang jiwa yang diberi kesempatan kedua untuk hidup di tubuh seorang remaja yang baru saja bunuh diri. Ia harus mencari tahu misteri kehidupan sebelumnya dan menemukan kebahagiaan.

2. Jin-Roh: The Wolf Brigade (1999)

Poster anime Jin-Roh: The Wolf Brigade (Credit: Rock'n Roll Mountain Studio)

Berlatar di Jepang pasca-perang alternatif, film ini mengisahkan Kazuki Fuse, seorang anggota unit paramiliter elit. Setelah trauma dalam misi, ia terlibat dalam intrik politik dan mulai mempertanyakan kemanusiaannya.

1. Liz and the Blue Bird (2018)

Film ini adalah spin-off dari serial Sound! Euphonium yang fokus pada persahabatan dua siswi SMA, Mizore Yoroizuka dan Nozomi Kasaki. Mereka harus berlatih duet untuk lagu Liz and the Blue Bird, yang terinspirasi dari dongeng yang menyentuh.

Rekomendasi
Trending