Fakta-Fakta Seputar Anime 'Suikoden' yang Kalian Wajib Tahu

Penulis: Rosyda Rachmania

Diterbitkan:

Fakta-Fakta Seputar Anime 'Suikoden' yang Kalian Wajib Tahu
Key art Suikoden: The Anime (Credit: Konami)

Kapanlagi.com - Anime Suikoden menjadi salah satu adaptasi yang ditunggu-tunggu oleh para fans anime dan juga game RPG klasik. Menghadirkan kisah yang kaya tentang petualangan, persahabatan, pengkhiatan, hingga konflik politik yang siap memanjakan para penontonnya.

Suikoden sendiri adalah sebuah franchise game RPG yang sangat populer, dikenal dengan cerita mendalam dan karakter yang kuat. Kini, kisah tersebut diangkat ke layar kaca dalam bentuk anime yang pastinya akan menarik perhatian banyak orang.

Nah, dari sekian banyak seri Suikoden, nantinya yang diangkat jadi anime adalah Suikoden II yang dirilis untuk konsol Playstation 1. YTTA, game satu ini sangat legendaris dan disebut-sebut sebagai salah satu yang terbaik hingga saat ini. Jadi keputusan untuk memilih Suikoden II sebagai opening adalah keputusan yang sangat tepat.

Penasaran dengan fakta-fakta menarik dan juga tanggal tayangnya? Simak ulasan kami berikut ini..

1. Sinopsis Suikoden

Suikoden: The Anime diangkat dari kisah epik game legendaris Suikoden II, salah satu RPG klasik paling dicintai sepanjang masa. Ceritanya berpusat pada Riou, seorang prajurit muda yang awalnya setia pada negaranya, Highland Kingdom. Tapi hidupnya berubah drastis setelah terjebak dalam intrik politik dan pengkhianatan brutal yang bikin dia harus memilih antara sahabatnya sendiri, Jowy, dan kebenaran yang ia yakini.

Riliu dan Jowy dulu seperti saudara — tumbuh bersama, berjuang bareng, dan percaya pada impian yang sama. Tapi perang yang pecah antara Highland dan City-State of Jowstown memisahkan mereka jadi dua kubu berlawanan. Saat Riou memimpin pasukan pemberontak dengan tekad menyatukan 108 ksatria legendaris alias Stars of Destiny, Jowy justru naik jadi salah satu penguasa baru di pihak musuh.

Anime ini menjanjikan drama politik yang padat, pertempuran besar-besaran, dan momen emosional yang bikin nostalgia bagi fans lama Suikoden. Meski diangkat dari game, adaptasi ini dikemas dengan sentuhan modern — visualnya lebih tajam, pacing-nya lebih dinamis, tapi tetap mempertahankan nuansa klasik yang bikin dunia Suikoden terasa hidup dan magis.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Fakta Menarik

Key art Suikoden: The Anime (Credit: Konami)

Menariknya, Suikoden: The Anime bakal jadi proyek animasi besar pertama Konami setelah sekian lama nggak main di dunia anime. Proyek ini diumumkan resmi di Tokyo Game Show 2025, dan langsung disambut antusias oleh para fans. Sutradara yang ditunjuk adalah YUZO, sosok yang sebelumnya pernah terlibat dalam proyek anime bertema fantasi besar seperti Vinland Saga dan Castlevania: Nocturne.

Studio yang mengerjakan adaptasi ini adalah Konami Animation bekerja sama dengan NBCUniversal Japan. Kolaborasi ini bikin para fans makin optimis karena kualitas visual dan produksi keduanya dikenal top-tier. Di sisi pengisi suara, Toshiki Kumagai (yang sebelumnya jadi Kazuha di Blue Lock) akan memerankan Riou, sementara Shimba Tsuchiya bakal jadi Jowy, dan Ayumi Hinohara memerankan Nanami — sosok kakak yang protektif tapi juga jadi jantung emosional cerita.

Menariknya lagi, tim produksi bilang kalau mereka ingin menjaga 'rasa nostalgia' sambil menghadirkan versi cerita yang lebih relevan untuk penonton masa kini. Jadi, meskipun kamu belum pernah main gamenya, anime ini tetap bisa dinikmati sepenuhnya tanpa kebingungan soal lore yang panjang.

3. Jadwal Tayang

Dari pengumuman resmi-nya, Suikoden: The Anime direncanakan akan tayang pada tahun 2026 mendatang. Akan tetapi, belum ada detail tanggal dan bulan resminya.

Buat kalian yang udah nggak sabar, bisa intip dulu trailer dari pengumuman resmi Suikoden: The Anime berikut..

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending