Adhisty Zara Tak Lagi Terlibat Film Lanjutan 'DUA GARIS BIRU', Terungkap Inilah Alasannya
Angga Yunanda - Nurra Datau ©instagram.com/duahatibiruofficial
Kapanlagi.com - Kesuksesan film DUA GARIS BIRU rilisan tahun 2019 membuat Gina S Noer selaku sutradara dan penulis skenario mempersiapkan lanjutannya berjudul DUA HATI BIRU. Namun saat materi promosi berupa teaser trailer diungkap, publik dibuat kaget karena Adhisty Zara tak lagi terlibat.
Sebagaimana diketahui, Zara sebelumnya memerankan karakter utama wanita bernama Dara. Namun dalam film lanjutannya, karakter itu diberikan kepada Nurra Datau yang merupakan putri dari Sha Ine Febriyanti.
Advertisement
1. Berkaitan dengan Kontrak
Gina S Noer menjelaskan bahwa tidak terlibatnya Adhisty Zara dalam film DUA HATI BIRU berkaitan dengan kontrak. Hanya saja istri Salman Aristo ini memilih untuk tidak menjelaskan secara detail.
"Ketika kenapa akhirnya Zara yang kita sayangi berubah tidak berada di sini dan perannya berubah jadi Nurra, itu bagian dari tumbuh. Ketika kita diskusi sama Zara dan membahas soal kontrak, memang ada di area situ. Kalau mau detailnya gimana, nggak mungkin ya men-describe. Masalahnya simple, emang lagi nggak pas aja semuanya," kata Gina dijumpai di Epicentrum XXI, kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Kamis (7/3).
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
2. Perubahan Hal yang Lazim
Sementara itu produser Chand Parwez mengatakan bahwa perubahan pemain dari Adhisty Zara menjadi Nurra Datau merupakan hal lazim di industri film. Ia berharap perubahan ini dapat diterima oleh penonton.
"Secara kontrak kita faktual. Melihat keputusan bisnis, ini yang terbaik dan semoga itu juga yang bisa kalian (penonton) rasakan. Kita butuh kebaruan dan ini hal yang lazim di semua industri film belahan bumi manapun. Justru ini menjadi energi baru," tegas Parwez pada kesempatan yang sama.
JANGAN LEWATKAN!
Omnibus dari Tiga Negara 'LOOK AT ME TOUCH ME KISS ME' Angkat Kisah Cinta Berlatar Pandemi
Peringati Hari Guru Nasional, Sejumlah Tenaga Pendidik Nonton Bareng Film 'BUDIÂ PEKERTI'
Sinopsis Film BUDI PEKERTI, Perjuangan Guru Perempuan Hadapi Cyber Bullying Yang Ancam Karirnya
Jadi Film Pembuka Jakarta Film Week 2023, Pemutaran 'BUDI PEKERTI' Disambut Antusias Ratusan Penonton
Deretan Fakta Unik ‘BUDI PEKERTI’, Film yang Bikin Prilly Latuconsina Rela Ditindik
(Di tengah kondisi kesehatan yang jadi sorotan, Fahmi Bo resmi nikah lagi dengan mantan istrinya.)
(kpl/abs/sry)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
