Donny Alamsyah Kaget 'THE RAID' Direspon Antusias

Donny Alamsyah Kaget 'THE RAID' Direspon Antusias Donny Alamsyah di Plasa Senayan. Foto: Deni Mulyadi

Kapanlagi.com - Donny Alamsyah terkejut dan tak menyangka bahwa film laga yang dibintanginya, THE RAID, mendapat respon positif. Terbukti saat ia hadir dalam acara nonton bersama di Plaza Senayan, Senin (26/3) malam, ia menyaksikan sendiri antusiasme penonton yang tinggi.
"Jarang-jarang ada yang tepuk tangan terus ada yang ikut bersemangat, ikut teriak-teriak, alhamdulillah. Gue kaget juga sama bangga juga, gue gak pernah ngalamin yang kayak gitu," ujarnya takjub.
Ia turut gembira karena film yang mengangkat bela diri silat ini disambut meriah. Dari keluarga, Donny pun mendapat pujian. "Bahkan kakak ikut bangga begitu nonton penonton tepuk tangan. Semua jadi ikut bangga dengan ada film yang bisa bikin mereka bangga, dan mereka bilang ini baru film Indonesia yang dikerjakan serius," paparnya.
THE RAID sukses memadukan kisah yang bagus dan juga pemanfaatan budget secara efektif. Donny sendiri mengutarakan kekagumannya dengan penggarapan THE RAID yang sukses mengakali kendala budget dan menghasilkan film laga dengan kualitas bagus.
"Kendala film Indonesia biasanya kendala di budget, berhubungan dengan penonton tapi kalau ada beberapa pihak yang mau investasi, bikin cerita yang sudah matang, bisa lah," pungkasnya.

10 Alasan mengapa kamu wajib tonton THE RAID

(kpl/dis/dka)

Rekomendasi
Trending