Tidak Akan Ada Wolverine Dalam 'X-MEN: FIRST CLASS'
Hugh Jackman
Foto: Retna
Kapanlagi.com - Apa jadinya X-MEN tanpa Wolverine? Well, inilah yang harus dihadapi para pecinta Wolverine, karena mutan 'serigala' ini dipastikan tidak akan muncul pada X-MEN: FIRST CLASS.Hal ini sudah dipastikan oleh sang produser, Bryan Singer, yang menyatakan bahwa tidak akan ada Hugh Jackman, atau bahkan Wolverine dalam film yang akan mengangkat cerita awal X-MEN Saga ini."Dia (Hugh) tidak akan ada di dalam film ini," jelas Singer menanggapi kabar yang menyebutkan Hugh terlihat di sekitar lokasi syuting. "Hugh akan ada di film WOLVERINE. Kalau dia terlihat di Georgia, maka bukan untuk film ini," tambahnya.Film yang akan dirilis pada Juni 2011 nanti ini akan mengangkat kisah dua tokoh mutant besar, Profesor Xavier dan Magneto bertemu dan menjadi sahabat, yang kemudian berubah menjadi satu hal yang lain."Akan berlokasi di tahun 60-an, dan menggabungkan beberapa karakter yang sudah dikenal, juga beberapa karakter baru, mutan-mutan baru. Juga akan ada sekelompok musuh baru yang sangat keren. Ini akan menjadi Silver Age bagi Marvel, dengan kisah yang keren dan menyenangkan," pungkasnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ace/mae)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
