Alami Malpraktek, Shezy Idris Pilih Pengobatan Herbal

Alami Malpraktek, Shezy Idris Pilih Pengobatan Herbal Shezy Idris - Krisna Adhyata foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Kakak dari selebritas Sheza Idris, yakni Shezy Idris rupanya memilih pengobatan herbal untuk menjaga kesehatannya dan usaha untuk mendapatkan momongan. Dan Sheza yang ditemui di kawasan Kalibata Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (9/11) membeberkannya.
"Hari aku dateng ke peresmian herbal Jeng Anna. Aku suka pake herbal karena penasaran, dapet rekomendasi buat program anak. Jeng Anna bilang gampang punya anak, padahal aku usaha gagal terus. Tapi kalo cek ke dokter belum ya, aku usaha pake herbal dulu," jelas Shezy.
Dalam kesempatan yang sama, Shezy juga mengaku bahwa karena takut dengan kasus malpraktek yang sering dilakukan oleh dokter, hal itu membuatnya untuk memilih jalur herbal yang menurut Shezy lebih aman.
"SMA aku pernah dibilang kena usus buntu, dan tanpa pengetahuan orangtua harus dioperasi sampe 3 jam, eh ternyata bukan usus buntu. Aku gak tahu apa yang diambil dokter, kalo ditanyain dokternya marah. Eh malah kata dokter keluarga, usus buntunya masih ada," ungkapnya.
Istri dari Krisna Adhyata Pratama yang menikah pada 11 Juni lalu ini menceritakan bahwa kejadian buruk yang terjadi di RS Graha Medika (kini RS Siloam) itu ketika dirinya mendera sakit dan langsung dibawa ke rumah sakit usai pulang sekolah.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/aia)

Rekomendasi
Trending