Andra, Pertama Kali Rayakan Idul Adha Tanpa Keluarga
Andra
Kapanlagi.com - Resiko menjadi artis memang cukup besar. Seperti yang dialami Andra, penggagas Andra and The BackBone misalnya. Di kala kebanyakan orang merayakan Idul Adha bersama sanak saudara, Andra justru harus meninggalkan keluarganya demi menghibur para penggemarnya.Seharusnya, hari ini (Jumat, 26/10), Andra merayakan Idul Adha bersama keluarga. Namun karena mendapat jadwal manggung di event Road to Soundrenaline 2012 yang bakal digelar di Lapangan Benteng, Medan, Sabtu (27/10) besok, alhasil ia harus merelakan untuk menjalankan ibadah tanpa keluarga."Untuk tahun ini berbeda dengan tahun yang lalu. Selama perjalanan karir musik saya, baru ini bertahan lama di sebuah kota dan harus melaksanakan sholat Ied di Medan, tanpa ada keluarga, hanya ada para sahabat. Ini semua karena tugas, saya bersama kawan-kawan sehari sebelumnya tampil di Pematang Siantar selanjutnya kembali ke Medan. Jadi tidak pulang lagi ke Jakarta," ucap Andra yang ditemui Kapanlagi.com®, Kamis (25/10), seusai jumpa pers jelang konser Road To Soudrenaline 2012 di Hotel Santika Medan.Andra juga menuturkan, dirinya sudah menghubungi sang istri tercinta yang berada di Jakarta agar dapat tetap menjalankan sholat dan menghadiri penyembelihan hewan kurban."Komunikasi dengan istri hanya via telepon, agar bisa sholat bersama anak-anak. Dan karena saya tidak ada, dan kebetulan ikut berkurban, jadi diwakili saja," ujarnya.
Â
Namun,saat ditanyakan jumlah hewan kurban yang diberikan Andra enggan menyampaikan. "Kalau ditanya berapa jumlah hewan kurban rasanya nggak perlu disampaikan," katanya sambil tersenyum.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/romulo/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
