Cathy Sharon Sempat Dibayar Rp150 Ribu
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Ternyata untuk menjadi presenter, model, dan artis kondang seperti saat sekarang ini bukan hal mudah bagi Cathy Sharon. Modal wajah indo saja tak cukup. Butuh satu pengorbanan dan kesabaran. Bahkan ia rela dibayar Rp150 ribu di awal karir."Aku sempat ngerasain itung duit dulu untuk bayar taksi. Dan aku pernah datang pagi–pagi sebelum mall buka untuk sesi pemotretan," ungkapnya saat ditemui di Studio Penta, Rabu (20/5).Kakak kandung artis Julie Estelle ini sempat pula ditolak sana–sini untuk menjadi model. "Untungnya ada agensi yang mau terima aku," kenangnya. Dari situ ia mulai belajar presenter selama 5 tahun. Setelah itu beberapa tawaran datang. Ia pun mulai main FTV dan film."Wajah indo memang menguntungkan untuk bisa terjun ke dunia entertainment, karena face itu sangat penting di entertainment. Tapi tidak semua orang yang mempunyai wajah indo bisa terjun ke dunia ini, butuh pengorbanan dan kesabaran," tutur mantan kekasih drummer Netral, Eno, ini.Makanya Cathy mengaku sangat bersyukur dengan apa yang didapatnya sekarang ini. Tinggal bagaimana menjaga dan meningkatkan kualitas sebab persaingan di dunia hiburan disadarinya sangat ketat. Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/ang/npy)
Noviana Indah TW
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
