Ifan Seventeen Jadi Korban Penipuan Investasi Emas

Ifan Seventeen Jadi Korban Penipuan Investasi Emas Ifan Seventeen

Kapanlagi.com - Lagi kehati-hatian dalam menjalankan bisnis diperlukan. Vokalis band Seventeen, Ifan menjadi korban penipuan berkedok investasi emas. Laki-laki pemilik nama lengkap Riefian Fajarsyah ini mengalami kerugian ratusan juta rupiah.
"Aku merasa ditipu investasi emas," kata Ifan lirih saat dihubungi melalui telepon, Senin (4/3).
Dia mengaku, kali pertama terlibat bisnis ini pada Maret 2012 melalui orang berinisial DZ. Dia mengaku mendapat janji dan saat itu memang untung dalam 6 bulan awal. Namun akhirnya Ifan memutuskan berhenti, dengan harapan uang investasinya bisa kembali.


"Setelah proses berhenti, katanya, dalam jangka 2-3 bulan uangnya kembali. Tapi dia minta ditambahin lagi duitnya. Orangnya juga sempat ngilang,” katanya lagi.
Mengetahui DZ menghilang, dia langsung mencari sampai akhirnya bertemu. Mereka pun membuat perjanjian baru, namun hasil tersebut belum juga membuahkan hasil bagi Ifan.
"Setelah dicari pada akhir 2012 kita sempat bernegosiasi, ngobrol baik-baik. Kita buat perjanjian baru akan dilunasi pada November 2012. Tapi ternyata nggak ada kejelasan sampai sekarang," imbuhnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/dis/dar)

Rekomendasi
Trending