Rio Reifan Banyak Berdoa Hadapi Sidang Putusan Kasus Narkoba
Diperbarui
KapanLagi.com/Agus Apriyanto
Kapanlagi.com - Bertambah lagi daftar selebritis yang harus berurusan dengan hukum lantaran kasus narkoba, yakni Rio Reifan. Artis yang membintangi sejumlah judul sinetron di layar televisi tersebut kedapatan mengonsumsi narkoba jenis sabu.
Proses pengadilannya sendiri telah memasuki agenda pembelaan setelah sebelumnya Rio dituntut hukuman penjara selama 1,5 tahun oleh Jaksa Penuntut. Kuasa hukum Rio, Cendy Wenas, bertutur bahwa kliennya sangat terpukul dan menyesali perbuatan tersebut.
Rio Reifan. Foto: KapanLagi.com/Agus Apriyanto"Dia (Rio Reifan, red) sangat terpukul. Iya, menyesali lah ya apa yang sudah diperbuat," tutur Cendy saat ditemui tim KapanLagi.com di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (3/8).
Ditanya soal keadaan Rio Reifan di dalam penjara, Cendy Wenas mengaku kliennya kini lebih banyak berdoa dan dewasa menghadapi kasus ini. Harapan Rio, ia dibebaskan dari hukuman kurungan penjara dan hanya direhabilitasi.
"Dia lebih sering berdoa menghadapi keputusan nanti. Kita mintanya direhabilitasi. Lebih dewasa ya dia menghadapi tuntutan untuk dia," pungkasnya.
BACA JUGA
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/aal/zal)
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
More Stories
Advertisement
Advertisement
