Vina Panduwinata, Pertama Kali Berkolaborasi
Vina Panduwinata
Kapanlagi.com - Mengenai banyaknya artis yang berkolaborasi di konsernya, Vina Panduwinata mengungkapkan jika ini merupakan yang pertama kali dalam konsernya. Namun dia senang dengan konsep segara yang diberikan oleh Hedi Yunus, Ari Tulang dan Dian HP."Mereka coba membuat konsep fresh. Tapi tetap lagunya Mama Ina malam itu. Pertama kali, sesudah 25 tahun ya dengan konsep seperti ini. Dulu saat pertama bikin show tunggal, gak mau ada bintang tamu, mau narsis," ujarnya."Yang kedua, ok, tapi ada benang merahnya sama hubungan kerja, kayak rumpis sama Afgan. Yang sekarang gak ada hubungannya, yang ada mereka manggung, Mama nonton, sekarang semua lagu Mama Ina dan dibawakan oleh mereka masing-masing," imbuhnya.Konsep yang segar dan baru ini juga disambut antusias oleh artis yang diajak untuk berpartisipasi di sini. Baginya dalam berkolaborasi tidak harus melihat dari segi usia. Dia sangat senang jika lagunya dinyanyikan oleh penyanyi lain."Musik itu tidak bicara umur, warna musik itu adalah bahasa jiwa. Saat dibawakan oleh yang lain dengan versi mereka, tidak ada kata 'itu lagu punya saya'," paparnya.Vina mengatakan jika konsep yang sekarang adalah pesta dimana beragam macam manusia dan diikat dalam 1 ikatan yaitu lagu karyanya."Ada 1 yang harus digaris bawahi, musik itu ada umurnya, seni itu ada umurnya. Itu yang mau disampaikan di konser ini," pungkasnya saat ditemui di preskon yang digelar di FX Plaza, Senayan, Jakpus (23/11). Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/ato/faj)
Fajar Adhityo
Advertisement
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
