Wanda Hamidah Resmi Jadi Janda

Wanda Hamidah Resmi Jadi Janda Wanda Hamidah

Kapanlagi.com - Artis dan politisi Wanda Hamidah resmi menjanda. Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan mengabulkan gugatan cerai Wanda terhadap suaminya Ciko.
"Hari ini sebenarnya agendanya pembuktian dan saksi-saksi. Sudah selesai saksinya dari orang tua, karena nggak hadir, jadi tadi langsung kesimpulan dan putusan. Jadi hari ini resmi putusan Majelis hakim mengabulkan gugatan cerainya," ujar kuasa hukum Wanda, Anita Kadir saat ditemui di Pengadilan Agama, Jakarta Selatan, Rabu (7/11).
Putusan yang begitu cepat karena keduanya memang sudah sepakat untuk mengakhiri rumah tangga. Selain putusan cerai, majelis hakim juga memutuskan anak diasuh secara bersama.
"Anak sesuai kesepakatan bersama untuk mengasuh bersama," kata Anita.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/rea/dar)

Rekomendasi
Trending