Adly Fairuz Bangga 'CINTA FITRI' Raih MURI

Adly Fairuz Bangga 'CINTA FITRI' Raih MURI Adly Fairuz di Kantor MD Foto: Anto

Kapanlagi.com - Bangga. Itulah yang dirasakan Adly Fairuz saat sinetron CINTA FITRI mendapat rekor MURI untuk episode 777-nya - sebagai sinetron terpanjang masa tayangnya. Baginya bukan masalah dapat materi atau apa, tapi menurutnya satu penghargaan itu merupakan nilai plus atau bonus bagi pelakon sebuah karya seni.

"Nggak nyangka aja, tapi alhamdulillah. Tiap ngelakuin pekerjaan kita harus ikhlas. Dapet alhamdulillah, nggak ya nggak masalah. Penghargaan itu merupakan satu bonus," ujarnya saat ditemui di Kantor MD Entertainment, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (2/6).

Karena dengan penghargaan itu bukan jadi males-malesan. Kita harus tetap bekerja keras
Adly Fairuz

Namun menurut Adly, sebuah penghargaan layaknya tidak membuat seorang yang mendapatkan itu puas dengan seketika. "Karena dengan penghargaan itu bukan jadi males-malesan. Kita harus tetap bekerja keras," tambahnya.

Dengan penghargaan dari MURI bagi CINTA FITRI ini, Adly menghimbau agar sinetron di Indonesia menjadi lebih kreatif dan penuh inovasi lagi. "Semoga ini bisa menjadi motivasi bagi dunia sinetron Indonesia," pungkasnya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/boo)

Rekomendasi
Trending