Intip MV Terbaru PSY, Apakah Sekeren 'Gangnam Style'?
PSY foto: soompi.com
Kapanlagi.com - Setelah dinantikan dengan begitu penasaran, penyanyi K-Pop yang menjadi sensasi dunia PSYÂ akhirnya merilis MV comeback terbarunya berjudul Gentleman.
Lagu ini merupakan lagu terbaru PSY yang dirilis pasca kesuksesan luar biasa Gangnam Style. Sehingga sudah pasti Gentleman meraih antusias tinggi oleh fans secara global.
Pasca dirilis, Gentleman bahkan langsung meraih posisi teratas di berbagai chart musik online di Korea. Bahkan MV Gentleman diharapkan bisa mengikuti kesuksesan Gangnam Style yang sudah menembus satu miliar viewers di Youtube.
Disebutkan PSY menulis sendiri lirik untuk Gentleman dan dirinya kembali bekerja sama dengan co-produser Yoo Gun Hyung yang diajaknya kerja sama saat membuat Gangnam Style. Bahkan sutradara Gangnam Style yakni Jo Soo Hyun kembali diajak terlibat oleh PSY.
Untuk MV terbarunya kali ini, PSY menggaet maknae girlband Brown Eyed Girls yakni Ga In lalu entertainer Yoo Jae Suk, Noh Hong Chul, dan Ha Ha untuk terlibat. (soompi.com/aia)
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(soompicom/aia)
Arai Amelya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
