Juara Olimpiade Tembak, Lee Jong Suk Tetap Cute Dalam 'W'
Diperbarui
Lee Jong Suk ©ent.sina.com.tw
Kapanlagi.com - Drama baru MBC W kembali merilis teaser foto Lee Jong Suk. Model-aktor ini pun menunjukkan sisi manly dan juga sekaligus cute.
Dalam foto ini bisa dilihat karakter Kang Chul (Lee Jong Suk) yang sedang melangsungkan Olimpiade tembak. Meski usianya 18 tahun,sosok genius ini merupakan saingan berat karena memiliki mental yang kuat dan jiwa kompetitif.
Teaser foto terbaru Lee Jong Suk dalam serial drama W. ©soompi.comLee Jong Suk pun tampak menunjukkan tatapan matanya yang tajam saat menembak. Tentu saja wajah keren sang aktor membuat fans semakin jatuh cinta.
Namun di foto lain, terlihat juga sisi cute Kang Chul yang menatap kamera memberi salam dengan menggemaskan. Tak heran kalau sosoknya bakal menjadi sebuah idola.
Lee Jong Suk juga menunjukkan sisi cute memerankan karakter Kang Chul. ©soompi.comMenurut tim produksi, kemenangan Kang Chul mendapat medali emas ini merupakan jalan awal kesuksesannya di bidang lain. Diharapkan, karakter yang unik ini bisa menangkap perhatian pemirsa, seperti yang dilansir Soompi.
Drama yang dijadwalkan tayang 20 Juli itu sendiri merupakan sebuah serial dengan kisah cinta antar dimensi yang romantis banget. Kisah cerita akan fokus pada hubungan Kang Chul yang merupakan pewaris kaya dan juga Oh Yeon Joo (Han Hyo Joo), seorang dokter bedah dengan tingkat kepo yang cukup tinggi.
#Jangan Lewatkan
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(soompicom/jje)
Oleh
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
More Stories
Advertisement
Advertisement
