Kim Bum Tampil Sebagai Cameo di 'High Kick 3'
Kim Bum foto: allkpop.com
Kapanlagi.com - Aktor tampan Korea yang populer berkat perannya sebagai Soo Yi Jeong dalam drama Boys Before Flowers, Kim Bum akan tampil sebagai cameo dalam acara MBC, High Kick 3.Kim Bum adalah bagian dari seri asli yang telah berperan sebagai seorang siswa asrama. Dan setelah tiga musim berlalu, karakternya kini telah berubah secara status sosial dan menjadi seorang pengusaha kaya, di mana karakter Krystal f(x) jatuh cinta padanya di pandangan pertama.Dilansir allkpop.com, tokoh mereka berdua bertemu pertama kali di sebuah elevator di pusat perbelanjaan. Dengan cepat Krystal menyadari betapa tampannya dia, ditambah fakta bahwa dia adalah CEO dari pusat perbelanjaan itu, semakin membuatnya tampak sangat menarik.Perwakilan Kim Bum menyatakan, "Setelah dipanggil oleh PD Kim Byung Wook, Kim Bum langsung setuju untuk datang ke lokasi sebagai cameo. Bukti persahabatan mereka."Kim Bum menambahkan, "Aku bertemu dengan banyak teman-teman dan aku bisa menyelesaikan syuting dengan baik. Aku tidak percaya bahwa program ini sudah mencapai musim ketiga. Sebagai seseorang yang terlibat dalam bagian pertama, ini adalah sebuah kehormatan untuk kembali terlibat. Aku khawatir apakah aku bisa kembali berpartisipasi karena musim ini hampir berakhir, jadi aku senang saat sutradara menghubungiku di saat yang tepat."Episode di mana Kim Bum berperan sebagai cameo ini akan ditayangkan pada Kamis (8/3) mendatang.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(alk/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
