Kirsten Dunst Tulis Naskah Film Musikal
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Sukses beraksi di depan kamera rupanya belum cukup membuat Kirsten Dunst puas. Kini, aktris berbakat Hollywood ini menulis sendiri sebuah naskah film musikal. Bintang HOW TO LOSE FRIENDS AND ALIENATE PEOPLE adalah penggemar berat genre film tersebut dan sedang meniti karir untuk menulis sendiri cerita miliknya."Aku mulai menulis sebuah musikal beberapa tahun lalu dan aku akan kembali menulisnya. Aku tidak akan bilang inti ceritanya seperti apa," kata Kirsten.Di samping merambah dunia penulisan naskah, aktris 26 tahun ini juga mengaku akan berperan lagi dalam film lanjutan SPIDERMAN 4, walau pun sebelumnya ia tak pernah mau menjawab rumor tersebut.Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(ff/boo)
Yunita Rachmawati
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
