Makin Intim, Bradley Cooper - Irina Shayk Tertangkap Kencan Mesra
Diperbarui: Diterbitkan:
Irina Shayk - Bradley Cooper © Splashnews.com
Kapanlagi.com - Setelah putus dari Cristiano Ronaldo, Irina Shayk memang langsung menjalin hubungan dengan Bradley Cooper. Model cantik ini pun terlihat begitu bahagia kala mendapatkan perlakukan manis dari pacar barunya yang sangat romantis itu.
Tak heran jika ada begitu banyak pihak yang merasa iri saat melihat kemesraan mereka. Bahkan, saat sedang dikabarkan putus, pasangan yang satu ini berhasil membuktikan jika rumor miring tak akan pernah berpengaruh pada kisah cintanya.
Kali ini, salah satu kamera paparazzi berhasil mengabadikan momen kencan mesra mereka di Central Park, New York. Seperti yang dilansir Daily Mail, Irina dan Bradley benar-benar terlihat intim dan bahagia bersama. Nggak percaya?
Irina dan Bradley umbar kemesraan © FameFlynet.comTak hanya bergandengan tangan, pasangan ini juga tampak saling menghangatkan di tengah cuaca dingin yang menusuk tulang. Irina dan bintang SILVER LININGS PLAYBOOK itu bahkan berulang kali berbagi pelukan mesra.
Larut dalam dunia mereka sendiri, dua sejoli ini juga sempat berbagi ciuman romantis. Tak peduli dengan begitu banyaknya orang-orang yang ada di sekitar mereka, Irina dan Bradley tampak menikmati kencan serunya kali ini. Keduanya pun kompak mengenakan baju hangat untuk tetap bisa menikmati kencan bersalju semacam ini.
Ini bukan kali pertama mereka tertangkap kencan pasca dikabarkan putus lho. Minggu (31/1) lalu, kamera paparazzi juga berhasil mengabadikan momen saat Irina dan Bradley asyik berbelanja di kawasan Manhattan.
Seputar Irina Shayk - Bradley Cooper:
Makin Intim, Bradley Cooper - Irina Shayk Tertangkap Kencan Mesra
Tak Dapat Restu Dari Ibu, Bradley Cooper dan Irina Shayk Putus?
Bukan Dengan Bradley Cooper, Irina Shayk Jalan Bareng Pria Tampan
Makin Hangat, Bradley Cooper & Irina Shayk Jalan-Jalan Mesra
8 Bulan Pacaran, Bradley Cooper - Irina Shayk Tinggal Seatap?
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(dai/sry)
Sora Soraya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
