Dik Doank Termotivasi Oleh 'Om Ganteng'
Kapanlagi.com - Sebutan atau panggilan yang ditujukan pada kita kadang mempunyai arti, kadang pula tidak. Biasanya panggilan disematkan pada orang dekat atau sahabat. Jika Anda berkunjung ke Kandank Jurang Doank, jangan heran kalau sebutan itu berlaku juga pada Dik Doank. Ya, komunitas Kandank Jurang Doank biasa menyapanya dengan 'Om Ganteng'. Usut punya usut sebutan yang semula iseng ini menjadi sesuatu yang dapat membangkitkan semangat. Khususnya saat Dik memberikan pengetahuan pada anggota Kandank Jurang Doank. Hal tersebut diakuinya ketika KapanLagi.com bertandang ke sana pekan lalu. "Awalnya sih bercandaan. Karena mungkin aku ciptaan Tuhan ya. Tapi aku yakin makhluk ciptaannya semua ganteng-ganteng dan cantik-cantik," katanya sambil tersenyum simpul. Ia menambahkan bahwa panggilan ternyata membawa sesuatu bagi seseorang. Seperti dirinya yang seakan memperoleh semangat kala berada di tengah-tengah komunitas atau saat membagi pengetahuan pada mereka. "Kalau dipanggil 'Om Ganteng' seperti ada spirit di dalam ini. Padahal aku sudah cukup tua lho," ucap Dik sembari telunjuk kanannya menunjuk dada lalu kembali tersenyum.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/dis/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
