Lebaran, Krisdayanti Diboyong ke Timor Leste
Krisdayanti dan Raul Lemos. Foto:Aditia Saputra
Kapanlagi.com - Krisdayanti bersama Raul Lemos berencana merayakan lebaran di Timor Leste seusai merayakannya di Jakarta. Ia bakal diboyong ke kampung halaman suaminya tersebut.
"Iya Insya Allah akan ke Timor Leste, ya namanya juga kami yang berencana tapi Allah yang menentukan," ujar Krisdayanti saat ditemui di kediamannya di kawasan Jeruk Purut, Cilandak, Jakarta Selatan, Minggu (19/8).
Tahun ini, Krisdayanti merasa beruntung bisa berlebaran dengan seluruh keluarga besarnya. Kurang lebih 3 bulan lalu ia merencanakan acara kumpul Lebaran ini. KD makin bahagia saat ia mendapat izin berkumpul bersama keluarga besar dari Raul Lemos.
"Cita-cita Raul memang mengumpulkan kami semua di tengah keluarga. Tahun kemarin kan kami tidak mendapat momen ini," jelasnya. Bagi KD, kehadiran orang tua menjadikan suasana jadi berbeda.Â
Lebaran tahun ini terasa makin istimewa sebab KD telah dikaruniai momongan. Tak hanya itu, rumah yang kini mereka diami pun merupakan rumah baru. "Tahun ini sama Amora. Tahun lalu Amora masih di perut. Spesial dari Raul untuk Lebaran sama-sama di rumah baru," ucapnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/adt/dka)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
