Yuni Shara Belum Punya Rencana Menikah

Kapanlagi.com - Di antara tamu yang hadir dalam pernikahan penyanyi dangdut Cici Paramida dan pengusaha Ahmad Suhaebi, adalah penyanyi Yuni Shara. Ibu tiga anak ini datang seorang diri, tanpa didampingi buah hatinya, maupun aktor Raffi Ahmad, yang disebut sebagai pacar barunya.

Ditanya soal kedatangannya yang tanpa digandeng Raffi Ahmad, janda Henry Siahaan itu dengan percaya diri mengaku personel BBB itu tengah sibuk. "Emang lagi sendiri. Kan dianya lagi kerja," tegasnya.

Perempuan yang sudah dua kali menjanda itu disebut tengah dekat dengan presenter acara musik DAHSYAT, Raffi Ahmad. Meski keduanya memiliki perbedaan usia yang terpaut cukup jauh, namun hubungan keduanya semakin serius dan semakin terbukti. Dalam beberapa kali kesempatan, mereka terlihat bersama dan saling mengagumi.

Melihat pernikahan Cici, Yuni mengaku terkesan dengan konsep pernikahannya. Menurutnya pesta itu cukup elegan, dan tentu mengundang banyak kekaguman. "Bagus. Menarik. Ramai, Pakai adat melayu yang kental,"ungkapnya menilai.

Meski demikian, perempuan kelahiran Batu, Jawa Timur, 3 Juni 1972 itu mengaku belum memilki rencana untuk segera mengakhiri masa menjandanya. "Kapan-kapan," tegasnya sambil berlalu. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/dar)

Rekomendasi
Trending