Jadi Notaris, Alya Rohali Kurangi Entertainment
Alya Rohali
Kapanlagi.com - Sadar pekerjaan seni tidak bisa menjamin kehidupannya, Alya Rohali rela mengurangi jadwalnya di dunia entertainment untuk sekolah lagi, demi masa depan. Dia kembali mengambil kuliah S2, jurusan Magister Notaris setelah sebelumnya mengambil Ilmu Hukum Pidana."Pastilah (entertainment) akan ditinggalkan, tapi kalau di dunia seni ini buat saya juga hobi gitu, nge-MC jadi presenter itu sudah hobi, bukan pekerjaan lagi. Jadi kadang-kadang ada perasaan kangen gitu. Pekerja seni itu pasti ada umurnya. Jadi itu sudah saya antisipasi," ujar Alya Rohali saat ditemui usai wisuda S2 Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI) Depok 1 Jawa Barat, Sabtu (17/9/2011) Walaupun kini Alya mengaku memiliki dunia baru untuk mengembangkan karir, yakni sebagai seorang notaris, namun ibu tiga anak ini tidak ingin meninggalkan dunia yang telah membesarkan namanya itu."Kalau mungkin kalau sudah establish di dunia yang baru. Pokoknya saya tidak meninggalkan dunia seni sepenuhnya nggak, cuma sudah mulai transisi ke pengembangan karir yang baru gitu. Karena itu juga mimpi saya juga," papar Alya .
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/buj/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
