Tina Astari Optimis Kariernya di Dunia Tarik Suara
Tina Astari
Kapanlagi.com - Hanya tiga kali take vokal, artis Tina Astari menjelma menjadi seorang penyanyi profesional yang siap meramaikan belantika musik Indonesia. Menurut Tina, sejak ditawari untuk berduet di singel Ku Menunggumu dengan penyanyi Kirmanov. Dirinya langsung take vokal dan hanya tiga kali pertemuan Tina bisa mengimbangi suara khas Kirmanov."Ini sadis banget begitu datang ke studio langsung take vokal. Datang keduanya ayo latihan take vokal, tapi terkadang gue masih terbawa nadanya Mas Kirman. Hari ketiga, take lagi. Jadi memang gak dikasih nafas benar-benar jadi mau gak mau Mas Kirman menerima apa adanya suara gue. Prosesnya gak lama tiga kali take. Satu kali latihan, dua kali take vokal," Papar Tina saat ditemui di Royal Taste Jl. Pajajaran Bogor Jawa Barat (9/3).Walau pada awalnya Tina mengaku tidak pede dengan suaranya tapi setelah mendengarkan hasil masteringnya, Tina sangat yakin dan optimis untuk melanjutkan kariernya di dunia tarik suara."Pas gue denger lagunya aku semakin yakin. Mas Kirman ini sangat membangun komunikasi banget dengan aku. Aku sempat gak pede, tapi dia semangatin aku. Akhirnya aku datang dengan pedenya," Jelas Tina.  Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/buj/sjw)
ahmat effendi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
